Thursday, May 17, 2012

Kuching, Malaysia

Liburan kami telah tiba. Rute perjalanan kami dimulai dari Kuching Malaysia.
Tiba di airport Supadio Pontianak pada pukul 10 pagi, pesawat kami belum tiba. Malas juga menunggu pesawat datang. Bagusnya main game deh.

 
Setelah urusan imigrasi selesai tanpa ada masalah, kami memasuki ruang keberangkatan internasional Supadio Pontianak. Sambil menunggu kedatangan pesawat kami yaitu BATAVIA air, anak-anak bermain-main game dan makan (nyam nyam)


 Setelah pesawat kami tiba, kami dipersilahkan untuk masuk ke pesawat, tetapi harus menaiki bus dulu.















Perjalanan ditempuh dalam waktu 30 menit menuju Kuching International Airport. Tiba di KIA, kami pengurusan imigrasi Malaysia. Setelah urusan selesai, kami mencari tiket taxi di loket-loket taxi yang tersedia di airport untuk menuju ke hotel kami.

Dari airport menuju ke hotel kami di tempuh dalam waktu 15 menit. Hotel kami berada di city centre kota Kuching.



Suasana di Abell Hotel Kuching. Hotel baru ini sangat bersih, tetapi kamar-kamarnya sangat sempit. Jadi saya dan dede coba dulu WC hotel deh. Setelah beristiraha sejenak, acara kami lanjutkan untuk makan dan mengganti SIM Card handphone. Berjalan kaki kami menelusuri jalan-jalan kecil sekitar hotel.


Black pepper Chicken BBQ RM.7/porsi

Roasted Chicken RM. 6/porsi

Tempat makan pertama yang kami pilih ada dibelakang hotel, Singapore Chicken Rice. Menu andalanku itu Black Pepper Chicken Barbeque. Nyam Nyam enaknya..... Setelah makan, kami berkeliling di sekitar daerah disana.

Depan Waterfront Kuching

Kuching


Puas berkeliling, kami kembali ke hotel untuk beristirahat. Cukup capek jalan kaki juga.


Mejeng di lobi hotel Abell
 
 
Setelah mandi dan istirahat cukup, kami bermain2 berkeliling hotel kami. Sambil foto-foto juga. Perlu diketahui, Abell Hotel berada diseberang Sarawak plaza dan disamping Tun Jugah Plaza. Jadi enak deh kalau mau shopping.

Chocolate Blended

Sore hari, acara kami lanjutkan dengan berkunjung ke mall terdekat hotel di sekitar jalan abell dan padungan.  Di malam hari, kami berjalan-jalan di waterfront kuching, dan setelah puas, kami makan-makan di secret reciepe dengan menu kuenya yg enak-enak.

Chocolate RM.6
Kue ini biasa-biasa saja rasanya, karena ada rasa coklat versus kacang, jadi saya tidak begitu suka.

Cheese Cake RM. 5
  Kue ini enak sekali, empuk dan terasa banget kejunya... best deh.....

Cappucino Blended RM.7

Setelah puas, kami kembali ke hotel untuk beristirahat. Tidur-tidur. Capek Capek. Nyaman deh tidur di hotel yang empuk dengan perut kenyang.


 Pagi hari setelah bersiap diri, kami mencari tempat sarapan di sekitar hotel, setelah berjalan beberapa saat, kami menemukan kopitiam, yang menyediakan berbagai macam makanan.

Kolo Mee (RM.4)

Wantan Mee (RM. 6)
 Setelah puas sarapan, kami kemudian berjalan kaki menelusuri jalan padungan. Terlihat semua toko-toko pada pagi itu belum banyak yang buka. Sampai di ujung jalan padungan, terdapat monumen patung kucing yang sangat terkenal. 


Setelah puas foto-foto, acara kami lanjutkan menuju ke spring mall. The Spring Mall merupakan salah satu mall baru di Kuching. Terdapat banyak outlet-outlet branded didalam mall yg lumayan besar itu. Sama seperti semua mall lainnya, mall itu juga terdapat food court, acara kami lanjutkan makan di food court spring mall.

 Sampai sore dan puas jalan, kami kembali ke hotel untuk beristirahat. Malam kembali kami berjalan-jalan di sekitar waterfront kuching dan mall-mall di sekitar hotel.


Subuh bangun pagi dan bersiap-siap untuk berangkat menuju Pulau Penang. Setelah chek out dari hotel, kami menuju airport menggunakan taxi. Dari hotel ke airport, butuh RM 30. Setelah urusan cek-in dan bagasi airasia, kami mencari makan di sekitar Kuching International Airport.

Kuching International Airport


Bergaya bersama airasia

 Puas makan-makan, kami berjalan-jalan di sekitar dalam airport yg terdapat banyak outlet2 store.
 Setelah mendapat panggilan, kami kemudian memasuki pesawat airasia untuk menuju ke pulau penang. Goodbye Kuching, see you again.......



Dede suka bergaya-gaya

Pesawat airasia, cukup lumayan enak untuk perjalanan 2 jam menuju P. Penang. Perjalanan ini kami bawa dalam tidur saja, kalau sudah sampai, bangunkan ya ma.............

Tampak kota Kuching dalam pesawat

Next Trip Penang



1 comment:

  1. ka suka jalan2 ya ke KL? kalo coba sewa pocket wifi aja kalo ke malaysia lagi. jadi disana gausah ganti kartu, bebas roaming dan kuota unlimited lagi. apalagi kaka blogger kan, internet pasti harus tersedia. bisa booking di wi2fly.com

    ReplyDelete